Maju Pilkada Minut, Erol Lebih Siap dari Calon Lain
![]() |
Erol Dungus daftar balon bupati di partai NasDem |
Mediakawanua.com, MINUT - Kehadiran
Erol Dungus SH dalam kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Minahasa
Utara (Minut) sebagai bakal calon (balon) bupati jangan dilihat sebelah mata,
sebaliknya patut diperhitungkan. Betapa tidak, saat mendaftarkan diri di DPD
Partai Nasional Demokrat (NasDem), Kamis (05/12/19) mendapat pengawalan ratusan
pendukung dengan menggunakan puluhan kendaraan roda empat (R4), maupun
kendaraan roda dua (R2) mengakibatkan ruas jalan utama Minut-Bitung nyaris
macet total.
Dari pantauan masyarakat yang tinggal
di seputaran Sekretariat DPD NasDem Minut, sepanjang pendaftaran bakal calon selang
dua pekan berjalan, baru kali ini bakal calon yang mendaftar mampu memacetkan
jalan raya, ratusan kendaraan terhenti hampir satu jam lebih di ruas jalan
utama Minut-Bitung.
Kondisi ini mengisyaratkan Erol sapaan
akrabnya benar-benar sudah siap bertarung dan ingin meyakinkan masyarakat Minut
bahwa dirinya siap dipercayakan sebagai bupati periode 2021-2026 mendatang.
Menariknya
lagi, Erol mendapat dukungan moril sang isteri, Youlla Lariwa Mantik SH MH yang terus
mendampinginya, termasuk saat pendaftaran. “Saya datang untuk menang. Tolong
dicatat, kali ini saya benar-benar lebih siap dari siapapun bakal calon yang
akan maju dalam Pilkada Minut 2020 mendatang,” tegas pengusaha sukses ini.
![]() |
ED mendapat pengawalan ratusan pendukung |
Erol yang mengadu nasib
di ibukota Jakarta sejak berusia 18 tahun, ternyata ditakdirkan Tuhan menjadi
orang sukses. Dengan kelimpahan materi, Erol tidak lagi berpikir soal makan
apa hari esok ?? semua yang dititipkan Tuhan bersama sang isteri yang
berprofesi lowers sudah lebih dari cukup. Untuk itu, dirinya ingin kembali
membangun daerahnya, tanah Minahasa Utara dengan terjun ke dunia politik
“Bekerja untuk masyarakat dengan jujur, tulus dan iklas”.
Disinggung jika tidak diusung Parpol. Erol optimis, memastikan akan maju lewat jalur Partai. “Saya tidak mau berandai-andai, hidup ini pasti. Saya yakin melalui Partai," tegas suami tercinta Youlla Lariwa.
Bersama rombongan, Erol diterima Ketua Tim Penjaringan Novel Lotulung, Wakil Donald Tompodung, Sekretaris Decky Senduk, anggota Yaya Tuegeh dan Frangki Tambuwun.
Disinggung jika tidak diusung Parpol. Erol optimis, memastikan akan maju lewat jalur Partai. “Saya tidak mau berandai-andai, hidup ini pasti. Saya yakin melalui Partai," tegas suami tercinta Youlla Lariwa.
Bersama rombongan, Erol diterima Ketua Tim Penjaringan Novel Lotulung, Wakil Donald Tompodung, Sekretaris Decky Senduk, anggota Yaya Tuegeh dan Frangki Tambuwun.
Dalam kesempatan itu, sekretaris Tim
Penjaringan, Decky Senduk mengaku pak Erol Dungus SH merupakan pendaftar
ke sembilan (9) yang mendaftarkan diri maju dalam pencalonan pilkada Minut 2020 mendatang.
“Seluruh pengurus yang masuk dalam tim penjaringan tentunya sangat berterima
kasih atas kedatangan sekaligus kepercayaan pak Erol, ibu Youlla juga rombongan
sudah mengawali proses pendaftaran sebagai bakal calon bupati. Partai NasDem
tidak meminta sepeserpun biaya, tepatnya tanpa mahar yang memang menjadi simbol
yang digariskan Partai. Kami ingatkan lagi, jika dalam proses sosialisasi diri
jika ada oknum-oknum yang mencoba meminta apapun mengatas namakan Parpol,
tolong segera disampaikan agar kami bisa mengambil sikap. Selebihnya, bakal
calon teruslah bersosialisasikan diri di masyarakat, dan kami internal Partai
tetap akan mendorong dan mensuport dalam segala hal,” jelas Senduk. (jhet/mk)
Maju Pilkada Minut, Erol Lebih Siap dari Calon Lain
Reviewed by mediakawanua
on
Kamis, Desember 05, 2019
Rating:

Post a Comment